Softball
adalah permainan yang termasuk dalam kelompok bola pukul, yang
dimainkan oleh sembilan orang sebagai regu pemukul dan sembilan orang
sebagai regu penjaga. Cara memainkannya adalah dengan pemukul (bat) dan
si pemukul memukul bola yang dilemparkan oleh pitcher sesuai dengan
peraturan yang berlaku.
Lama permainan adalah tujuh inning yaitu masing-masing regu mendapat
giliran tujuh kali menjadi regu pemukul dan tujuh kali menjadi regu
penjaga. Regu pemukul menjadi penjaga setelah tiga kali mati kesembilan
orang regu penjaga tersebut mempunyai tugas yang berbeda-beda sesuai
dengan posisinya.
Adapun tugas-tugas dari masing-masing penjaga tersebut adalah :
a.Posisi satu adalah pitcher, bertugas melambungkan bola.
b.Posisi dua adalah catcher, bertugas menangkap bola dari pitcher dan menjaga home base.
c.Posisi tiga adalah first base, bertugas menjaga base satu.
d.Posisi empat adalah second base, bertugas menjaga antara base satu dan base dua.
e.Posisi lima adalah third base, bertugas menjaga base tiga.
f.Posisi enam adalah shortstop, bertugas menjaga base dua dan base tiga.
g.Posisi tujuh adalah left fielder, bertugas menjaga di lapangan luar (out fielder bagian kiri).
h.Posisi delapan adalah center fielder, bertugas menjaga lapangan luar bagian tengah.
i.Posisi sembilan adalah right fielder, bertugas menjaga lapangan luar bagian kanan.
Untuk menjadi pemain yang baik tentunya harus menguasai teknik dasar
yang ada dalam permainan tersebut selain mempunyai fisik yang baik dan
mental yang baik.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar